Kamis, 10 Maret 2011

Gairah Bisnis Pulsa


Pertama kali mengenal bisnis viral marketing di pengisian pulsa, dalam satu bulan aku bisa merekrut lebih dari 20 orang perbulan, awalnya lancar dan saya sampai bisa menghasilkan 1,7 juta diawal bulan itu, namun semakin mengenal bisnis ini malah memberku semakin sedikit, semakin banyak yang kelain hati pindah ke bisnis sejenis yang harga dasar pulsanya lebih murah. Berbagai kemewahan bonus yang dijanjikan tidak juga mampu mengembalikan gairah mereka, hingga akhirnya…….tiiiiiiitttt….. jantung kegiatan disini berhenti.

Browsing kesana-kemari mencari bisnis serupa dan sreseeeettt…aku menemukan bisnis yang serupa dengan pendaftaran yang gratis dan harga yang murah….aku pun mendaftarkan diri dan mulai aktif disini….selama setahun tidak menghasilkan apa-apa…bonus dari pemakaian dan penjualan downlineku tidak seberapa ….hanya 300 perak sampe 3000 perak perbulannya, tapi aku nyante aja….bagiku yang penting aku dapat pulsa dengan harga murah dan bisa mengisi dimanapun dan kapanpun dan tentunya menjualnya ke temen yang mau beli dengan keuntungan 1000-2000 rupiah. Setahun sudah aku menjalaninya dengan enjoy hingga pada suatu hari aku mendapatkan member baru yang sedemikian antusias untuk menjalani bisnis ini, dari sinilah bonus-bonus mulai mengaliri pundi-pundiku…dari mulai Rp 3000.- ….naik…. Rp 12.000,- kemudian seratus, duaratus hingga sampai ke 900ribuan perbulan….dan uplineku bisa mencapai 5jt perbulan…..beberapa saat mengalami zaman keemasan, perlahan namun pasti harga pulsa mulai naik secara significant disaat harga pesaing mulai turun…..aku masih bertahan hingga akhirnya, stok penyedia pulsa mulai sering mengalami kekosongan…..masih pulsa yang tidak bisa diproses….hingga akhirnya selama satu bulan tidak bisa bertransaksi…padahal persyaratan untuk mencairkan bonus adalah bertransaksi minimal satu kali dalam satu bulan….terpaksa denngan kecewa bonus-bonus tidak bisa dicairkan karena belum memenuhi persyaratan tersebut…satu persatu member pindah kelain hati dan ….tiiiiiiiiittttt tamat riwayatnya…

Tapi dasarnya bandelnya aku, aku nggak peduli hal itu semua….aku masih saja mencari peluang di bisnis ini….dari yang gratisan sampai yang berbayar pendaftarannya….pokoknya yang sreg dihati…akan aku ikuti….entah yang mahal ataupun yang murah…yang penting saat aku jual lagi aku masih punya keuntungan….beda seratus maupun dua ratus rupiah aku nggak mikir lagi yang penting…aku senang bisnis ini.

Akhirnya aku bertekad mencoba menjajal ramainya bisnis ini dengan membuat sebuah website pengisian pulsa yaitu www.hape99.com , tampilan yang sederhana kalo boleh dibilang ala kadarnya, untuk menyalurkan hobi jualan pulsaku ini, kata temen yang jualan pulsa juga sih harga ditempatku terlalu mahal padahal beda 300 perak aja dian dia mau ambil pulsa ditempatku jika harga ditempatku turun……walllaaaaahhhh padahal aku cuma upgrade seratus perak aja kok….biar pantas namanya orang jualan kan ambil untung.

Entah sampai kapan bisnis pulsaku ini akan bertahan, semoga tidak seperti bisnis pulsa sebelumnya….AMIN.



Bagikan
Continue Reading...
 

cerita dari pulau Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template